Himpunan Mahasiswa Biologi Berbagi Vol. 1

        Himbio Berbagi merupakan agenda yang dilaksanakan oleh Departemen Pengabdian Masyarakat Himpunan Mahasiswa Biologi Universitas Airlangga dalam rangka menyalurkan donasi rutinan tiap minggu yang dilaksanakan secara offline maupun online pada tiap angkatan. Kegiatan ini diadakan bagi seluruh mahasiswa Biologi mulai dari Angkatan 2020, 2021, 2022, dan 2023 dengan harapan agar dapat menyalurkan donasi dari warga himbio bagi masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan Himbio Berbagi Vol 1 ini dilaksanakan di Panti Asuhan Cahaya Insani yang berlokasi di Jl.Gubeng Kertajaya III No. 3, Gubeng, Kec. Gubeng, Surabaya, Jawa Timur selama satu hari yakni pada hari Kamis, 9 Mei 2024.

        Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menyalurkan dana dari warga himbio melalui donasi yang telah mereka berikan tiap minggunya. Selain itu, kegiatan ini dijadikan sebagai momen untuk mempererat hubungan antar warga Himpunan Mahasiswa Biologi (HIMBIO) melalui interaksi dan kebersamaan dalam serangkaian kegiatan ini dalam wujud implementasi poin Tri Dharma Perguruan Tinggi yakni pengabdian kepada masyarakat.

        Kegiatan ini diawali dengan persiapan menuju ke lokasi dan diikuti oleh Ketua Departemen pengmas, sekertaris departemen pengmas, 4 anggota Departemen pengmas, 1 DPO, Ketua Himpunan Mahasisiwa Biologi, Wakil Ketua Himpunan mahasiswa Biologi dan 2 Perwakilan dari departemen lain yang ada di Himbio. Kami berangkat menuju ke lokasi pukul 15.00 WIB dan tiba disana kurang lebih pukul 15.30. Sebelum pemberangkatan kami memulai kegiatan pada sore hari ini dnegan berdo’a terlebih dahulu dengan harapan acara Himbio Berbagi Vol 1 ini dapat berjalan dengan sukses dan lancar. Setelah sampai dilokasi, kami menemui pihak Panti Asuhan Cahaya Insani tersebut seraya menunggu adik-adik disana berkumpul. Setelah mulai kondusif kami mengisi kegiatan Himbio berbagi dengan game singkat agar tidak canggung. Kami bermain game mulai dari bertepuk gembira dengan teknik apabila dari MC memandu untuk mengatakan selamat pagi teman-teman di sana bertepuk satu kali, apabila mengatakan selamat siang teman-teman bertepuk dua kali, apabila bertepuk Selamat sore teman-teman dan apabila bertepuk Selamat malam teman-teman dapat tidak bertepuk sama sekali. Selain itu kami juga bermain “ikuti aba-aba” yakni games maju mundur kiri kanan untuk mengasah daya ingat dan fokus dari adik-adik yang ada di sana. Dipandu dengan MC adik-adik mengikuti kegiatan dengan kondusif meskipun masih ada beberapa adik-adik di sana yang kurang aktif dalam lingkup kegiatan.

        Selanjutnya kami juga bermain “Ayo berkolaborasi!”. Teknis permainan ini apabila MC menyampaikan tiga kendaraan meliputi sepeda,becak, dan juga mobil. Apabila MC menyampaikan sepeda maka teman-teman semua bisa berkumpul dua orang, becak berkumpul sebanyak 3 orang dan berkumpul sebanyak 4 orang. Adik-adik yang ada di sana mengikuti kegiatan dengan ramai dan gembira. Kakak-kakak dari Biologi juga turut aktif mensukseskan acara tersebut dan ada beberapa hukuman kecil bagi yang tidak mendapatkan pasangan. Adapun hukumannya yakni kakak-kakak diajak untuk memandu adik-adik sekalian menyampaikan cerita yang nanti akan menyebutkan salah satu dari tiga kendaraan tersebut. Setelah mulai ramai dan cukup menantang kita membuat aba-aba dengan dua kendaraan misal “mobil dan becak”, berarti teman-teman sekalian harus berkumpul sebanyak 7 orang.

        Waktu hampir menunjukkan pukul 16.30 dan kami pun melanjutkan kegiatan do’a bersama dipandu oleh MC agar nantinya bukan hanya menyenangkan pikiran semata namun juga dapat menenangkan hati kita semua. Kami membaca do’a berupa ayat kursi dan dilanjut dengan doa kepada kedua orang tua. Harapannya semoga nanti do’a yang kita panjatkan dapat diijabah oleh Allah SWT. Setelah selesai berdo’a kami mulai membagikan donasi dari teman-teman di Biologi Universitas Airlangga berupa snack dan juga satu paket alat tulis. Meskipun tidak banyak adik-adik yang hadir, kami turut senang karena adik-adik dapat mengikuti kegiatan yang telah kami laksanakan di sana. Mereka turut senang hingga langsung membuka bingkisan telah kami berikan. Tak lupa mendokumentasikan kegiatan dengan berfoto bersama dengan adik-adik serta dengan pengasuh Panti Asuhan cahaya Insani. Tidak lupa juga, kami berfoto bersama para temen-temen Himbio dan DPO yang sudah hadir untuk mengabadikan momen Himbio Berbagi Vol 1 dan ditutup dengan berdoa agar kegiatan pada sore hari ini dapat bermanfaat bagi sesama. Semoga Himbio berbagi selanjutnya dapat berjalan dengan lancar dan sukses serta dapat memeberikan kontribusi yang berdampak positif bagi masyarakat sekitar.